Sebagai referensi, berikut beberapa saran untuk teman-teman muda yang ingin bekerja di dunia kreatif terutama di advertising agency.
Kembangkan sikap “mental baja” karena nantinya akan ada banyak penolakan-penolakan, dan itu hal yang wajar. Jangan menjadikan penolakan-penolakan itu sumber patah semangat.
Bergaul dengan profesi lain dan jangan hanya bergaul dengan orang kreatif saja. Berusahalah memiliki hobi yang bisa membuat kita bergaul dengan orang banyak karena biasanya dengan begitu kreativitas akan muncul.
Cari referensi-referensi yang bagus dari internet atau berbagai festival di luar negeri, misalnya Cannes.
Cari tempat yang bisa menjadikan kita selalu menjadi kreatif. Lakukan pemetaan sederhana seperti; leader nya siapa, cara kerjanya bagaimana, tools apa yang digunakan, manajemennya bagaimana, dan seterusnya. Kalau kita dapat banyak pengalaman dari hal-hal tersebut, portofolio kita akan semakin bagus. Dengan banyak portofolio, tentu saja akan membuat kita terus berkembang dan nantinya akan berpengaruh juga ke penghasilan.