Halo, Teman MoJadiApp, selamat datang di modul Creativity (Kreativitas).
Di modul ini, kita akan mendapatkan sharing pengalaman dari para expert tentang creativity. Mereka adalah sebagai berikut.
- Ervina Maya
- John Martono
- Kerry Dwi Kharisma
- Tri Asayani
Creativity Skill terbagi menjadi enam modul sebagai berikut :
Modul 0 – PENGENALAN
Di bagian ini, Teman MoJadiApp akan dikenalkan sekilas tentang kreativitas dan juga para expert yang akan sharing pengalamannya.
Modul 1 – PENGERTIAN CREATIVITY
Di bagian ini, Teman MoJadiApp akan mendapatkan penjelasan yang lebih detail mengenai hal berikut.
Apa yang dimaksud dengan creativity menurut para expert?
Mengapa creativity skill penting sejak dini?
Bagaimana cara mengembangkan creativity skill menurut pengalaman para expert?
Modul 2 – FAKTOR PENUNJANG SKILL CREATIVITY
Di bagian ini, kita akan membahas hal-hal berikut.
Mengapa kreator harus berpikir positif dalam karyanya?
Apa pentingnya keleluasaan, kedisiplinan, dan terorganisasi dalam berkarya?
Mengapa kreator penting untuk berkomunikasi dengan jelas dan terbuka?
Mengapa kreator penting untuk memiliki kepekaan sosial yang tinggi dan terus mengasah ide-ide inovatif dalam kekaryaannya?
Modul 3 – TAHAPAN DALAM CREATIVITY
Di bagian ini, kita akan membahas hal-hal berikut.
Apa saja pengalaman yang baik dalam proses kreasi dan tantangan yang pernah dihadapi?
Apa saja pengalaman mengenai berpikir kreatif yang memberikan solusi pada suatu permasalahan kekaryaan?
Apa saja pengalaman yang dibutuhkan dalam membuat portofolio, project, beserta pencapaian profesionalnya?
Modul 4 – MENGEMBANGKAN CREATIVITY SKILL
Di bagian ini, kita akan membahas hal-hal berikut.
Apa saja pengalaman yang dibutuhkan terkait mentoring, coaching, dan mensupervisi tim yang dipimpin?
Mengapa pandangan dalam menerima feedback, saran, pendapat dari anggota tim sangat penting?
Apa saja pengalaman terkait memercayai orang lain dalam tim dan cara mendelegasikan tugas?
Apa saja pengalaman yang diperlukan terkait bersikap persuasif dan menunjukkan empati pada orang lain dalam tim?
Modul 5 – Closing
Di bagian ini, para expert akan memberikan saran, motivasi ataupun inspirasi kepada pelajar terkait dengan Creativity Skill.