Pertanyaan 1

Lesson 13/17 | Study Time: 10 Min
Pertanyaan 1



Berapa lama jenjang waktu yang dibutuhkan dalam belajar mekatronika? dan bagaimana kelanjutan studinya?

Kak Reyhan mengakui memang belajar mekatronika bisa cukup lama karena harus mempelajari tiga dasar ilmu tadi (mesin, elektro, IT). Seperti yang sudah dijelaskan tadi, jika memang ingin masuk ke dunia mekatronika, disarankan mengerjakan tugas akhir yang memenuhi aspek mekatronika. Kak Reyhan juga berkata, jika ingin serius mendalami mekatronika, melanjutkan studi di luar negeri sangat direkomendasikan karena industri yang lebih canggih. Selain itu, bekerja sama dengan industri-industri mekatronika juga direkomendasikan.