Dunia Kerja: Propek Karier Lulusan Biologi
in Business StrategyAbout this course
Deskripsi Pelatihan :
Pelatihan ini dirancang untuk membantu lulusan biologi mengeksplorasi dan memahami berbagai peluang karir inovatif yang tersedia di era modern. Peserta akan belajar tentang tren industri terkini, teknologi baru, dan keterampilan yang dibutuhkan untuk sukses di berbagai bidang karir.
Manfaat Pelatihan:
1. Memahami berbagai peluang karir inovatif untuk lulusan biologi.
2. Mengidentifikasi keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk sukses di era modern.
3. Menyusun strategi karir yang efektif dan relevan dengan tren industri terkini.
Tujuan Umum Pelatihan:
Meningkatkan wawasan dan kesiapan karir lulusan biologi dalam mengejar peluang inovatif di era modern.
Tujuan Khusus Pelatihan:
1. Mengidentifikasi tren terbaru di industri terkait biologi.
2. Memahami keterampilan yang dibutuhkan untuk berbagai karir inovatif.
3. Mengembangkan strategi pencarian kerja yang efektif.
4. Mengenal teknologi baru yang relevan dengan bidang biologi.
5. Menyusun rencana pengembangan karir jangka panjang.
Aspek Kompetensi Pelatihan:
- Pengetahuan (Knowledge):
1. Tren dan peluang karir di industri biologi.
2. Teknologi baru dan inovasi di bidang biologi.
3. Persyaratan keterampilan dan pendidikan untuk karir tertentu.
- Keterampilan (Skill):
1. Teknik pencarian kerja dan networking.
2. Kemampuan menganalisis dan menerapkan teknologi baru.
3. Keterampilan perencanaan dan pengembangan karir.
- Sikap (Attitude):
1. Proaktif dalam mencari dan memanfaatkan peluang karir.
2. Fleksibel dalam menghadapi perubahan dan inovasi.
3. Berorientasi pada pengembangan diri dan peningkatan keterampilan.
Total Durasi: 90 Menit
Syarat dan Ketentuan lainnya: Memiliki jaringan internet.
Durasi Sesi-sesi Pelatihan: Terlampir
Metode Pembelajaran: Daring
Metode Evaluasi:
- Pre Test
- Post Test
Jenis/Klasifikasi Sertifikat: Sertifikat Penyelesaian (Certification of Completion)
Comments (0)
Halo MojadiFren, selamat datang di modul webinar kali ini yang berjudul 'Kemanakah Lulusan Biologi Dapat Berkarir?'
Sebelum Teman MojadiApp menyimak lebih jauh, Ada baiknya kita berkenalan terlebih dahulu kepada expert kita kali ini!
Umilaela Arifin yang pada kesempatan kali ini dapat kita panggil Kak Laela.
Berikut adalah pemaparan jenjang pendidikan dan pengalaman kerja dari Kak Laela.
MojadiFren, sebelum kita menyimak isi materi webinar, mari kita sama-sama menonton terlebih dahulu cuplikan video dari aktivitas kak Laela sebagai peneliti.
Setelah menonton sekilas video dari kegiatan Kak Laela, kita menjadi sedikit lebih tahu bagaimana kegiatan seorang peneliti dalam bidang biologi, nih. Selanjutnya kita akan lebih dalam membahas tentang 'Kemanakah lulusan biologi dapat berkarir'. Silakan disimak, ya!
Biologi berasal dari bahasa Yunani, bios yang berarti 'kehidupan', dan akhiran, logia, yang artinya 'ilmu.' Biologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang kehidupan
Biologi merupakan ilmu yang sangat luas, di dalam jurusan biologi juga kita akan bertemu dengan matematika, fisika dan kimia.
Saat ini, masyarakat masih banyak yang tidak mengetahui bagaimana masa depan dari lulusan biologi, misalnya dalam prospek pekerjaan ke depannya. Tidak sedikit masyarakat yang menganggap sebelah mata lulusan dari biologi ini karena kurang familiernya ilmu tersebut.
Menurut Kak Laela, kita dapat berkarir pada sektor pendidikan sebagai guru, dosen, profesor dan peneliti. Setelah itu kita juga dapat bekerja sebagai kepala laboratoriun yang ada di lembaga pendidikan.
Peneliti tidak hanya bekerja di lab saja, tetapi dapat sebagai peneliti yang bekerja di lapangan.
Selanjutnya kita dapat menjadi kurator (orang yang mengelola dan mengawetkan spesimen) yang bekerja di museum dan juga menjadi data scientist.
Lulusan biologi juga dapat berkarir di lembaga pemerintahan seperti di beberapa kementerian, RISTEK-BRIN, Badan POM, Taman Nasional (Lembaga Konservasi),
Lulusan Biologi dapat berkarir di NGO baik nasional maupun internasional. Beberapa contohnya yaitu IUCN, Walhi, BOS dan lain-lain.
Kita dapat bekerja sebagai project manager untuk membuat suatu proyek penelitian, ada peneliti yang turun ke lapang, ada data analyst dan koordinator untuk masyarakat
Menurut Kak Laela, lulusan biologi tidak hanya dapat bekerja pada industri obat dan makanan, tetapi juga dapat bekerja pada sektor industri pertambangan bagian environmental health specialist (lingkungan).
Lulusan biologi dapat berkarir di kebun binatang / akuarium sebagai direktur kebun binatang/akuarium, peneliti, dan penjaga/pengurus hewan.
Lulusan biologi dapat berkarir di perusahaan penerbitan, di antaranya yaitu menjadi penulis buku tentang biologi, jurnalis, editor, reviewer dan fotografer wildlife.
Lulusan biologi dapat berkarir pada bidang media yang khususnya membahas sesuatu berhubungan dengan biologi, diantaranya seperti presenter, host, producer, movie maker, director, youtuber dan open mic science.
Lulusan biologi dapat berkarir sebagai pekerja lepas (freelancer), lulusan biologi dapat berkarir sebagai penulis, konsultan lingkungan, coach, fotografer, ilustrator, peneliti, ecotourism dan influencer.
Lulusan biologi dapat berkarir dalam bidang entrepreneur atau startup yang bergelut dalam bidang biologi. Kak Laela memberi dua contoh startup dalam bidang biologi dan alam yaitu eFishery dan iGrow.
MojadiFren, ternyata banyak sekali sektor lapangan pekerjaan yang dapat dipilih kedepannya bagi lulusan biologi.
Menurut jawaban Kak Laela, kita dapat mencontohkan dari ilmu kimia. Misalnya kita ingin meneliti tentang tumbuhan yaitu getah karet. Posisi kimia dan biologi dalam hal ini adalah untuk mengetahui kandungan kimia dari getah karet tersebut, setelah itu dapat dikembangankan lebih lanjut yang pada akhirnya dapat memproduksi karet. Hal ini dapat dikembangkan lebih lanjut lagi oleh bidang kimia untuk membuat senyawa sintetik seperti senyawa alami.
Menurut jawaban Kak Laela, cara untuk dapat fokus menentukan pilihan minat dari ilmu biologi adalah dengan mengeksplorasi banyak hal, belajar dari berbagai sumber dan mecoba hal-hal baru lainnya sampai kita menemukan ketertarikan tersebut.
Menurut jawaban Kak Laela, yaitu tidak ada perbedaan antara Indonesia dan negara lainnya, setelah belajar di luar negeri kak Laela menjadi paham dan mengerti bahwa sektor pekerjaan bagi lulusan biologi sanggatlah luas.
Menurut jawaban Kak Laela, pada dasarnya, beasiswa itu sangatlah banyak di luar sana. Kita harus rajin untuk mencari dan mengeksplorasi yang dapat dilakukan secara online dan mudah pada saat ini.
Menurut jawaban Kak Laela, kita harus tahu apa kesukaan dan arah tujuan kita, menentukan skala prioritas merupakan hal yang penting juga untuk kita senantiasa lakukan.
Menurut jawaban Kak Laela, biologi ke depannya masih akan menjadi salah satu ilmu terdepan, saat ini orang-orang mulai concern dengan lingkungan
MojadiFren, coba ceritakan pengalaman kalian setelah mengikuti module webinar kali ini, apa saja yang kalian dapat setelah mengikuti module webinar ini?
MojadiFren, kita telah sampai pada penghujung module webinar kali ini. Sebelum berpisah, ada baiknya MojadiFren menyimak pesan-pesan sekaligus closing statement yang disampaikan oleh expert berikut ini.